ETW Siap Cetak Generasi Muda Berkualitas dan Sehat

Admin ITW

Erlangga Talent Week (ETW) adalah event yang didedikasikan khusus untuk para siswa, guru, orang tua, masyarakat umum sebagai wadah kegiatan positif.Hal ini bertujuan untuk menumbuhkan dan mengasah bakat/talenta dan keahlian (skill) generasi muda di Indonesia.

Menurut Dr.H.M. Asrorun Niam Sholeh, MA selaku Deputi Pengembangan Pemuda Kementerian Pemuda Kementrian Pemuda dan Olahraga, untuk meningkatkan potensi sebuah bangsa, dibutuhkan anak muda yang menjadi lapisan paling besar di negeri ini untuk mendapatkan pendidikan dan kesehatan yang baik serta pengetahuan keterampilan yang memadai. Melalui acara Elangga Talent Week (ETW) ini, bisa menggali potensi dari generasi muda untuk terus menunjukkan bakat secara aktual.

“Semakin banyak ruang partisipasi masyarakat untuk mendorong kreativitas anak muda semakin bagus karena bisa mewujudkan nyata partisipasi msyarakat dengan kegiatan ETW ini. Hal ini untuk mencari talneta muda diberbagai bidang,” papar Ni’am saat pembukaan ETW 2018 di Kuningan City, Jakarta, Kamis, (25/10/2018).

Masyarakat bisa mengekspolari diri pada acara lin dengan terlibat berbagai aktivitas. Hal tersebut terdiri dari, perlombaan, talkshow, unjuk bakat dan kreativitas, hiburan, serta tidak kalah penting pameran buku-buku pendidikan, referensi belajar, literasi bagi siswa, guru, orang tua dan masyarakat umum.

ETW yang diselenggarakan selama tiga hari, 25-27 Oktober 2018 di Mall Kuningan City tersebut bisa menjadi salah satu wadah untuk terus mengembangkan bibit – bibit baru masyarakat Indonesia yang nantinya akan menjadi pemimpin di masa yang akan datang.

Dalam sambutannya, Direktur Utama Penerbit Erlangga, Raja D.M. Hutauruk meyakini bangsa Indonesia akan terus membangun kota dan desa, membangun infrastruktur, dan
membangun sumber daya manusia yang unggul.

Ia juga yakin bangsa Indonesia akan sukses pada tahun 2030 dan seterusnya. Penerbit Erlangga, sebagai penerbit terkemuka di Indonesia turut mendukung proses pembentukan manusia Indonesia yang tangguh, siap berkompetisi dan berani bersaing dengan bangsa-bangsa lain, dengan menyediakan wadah bagi mereka untuk meningkatkan kompetensi dan bakatnya.(tka)

Sumber: Inilah.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Next Post

Yang Tertinggal dari Ajang Erlangga Talent Week 2018 Bulan Ini

Ajang Erlangga Talent Week 2018 yang digelar di Kuningan City Jakarta, pada 25 sampai 27 Oktober kemarin berlangsung meriah. Acara dibuka Deputi Pengembangan Pemuda Kementerian Pemuda dan Olahraga RI, Dr. H. M. Asrorun Ni’am Sholeh, MA, serta dihadiri tak kurang dari 1000 pelajar, mahasiswa, dan tamu undangan. Lewat ajang ini, Penerbit […]